Rutan Polresta Mataram Digeledah, Ini Hasilnya

- 17 Desember 2021, 05:31 WIB
Polwan Polresta Mataram tengah menggeledah kamar para tahanan wanita di Rutan Polresta Mataram.
Polwan Polresta Mataram tengah menggeledah kamar para tahanan wanita di Rutan Polresta Mataram. /Humas Polri

KLIKMATARAM - Sat Tahti Polresta Mataram melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Rutan Polresta Mataram, Kamis 16 Desember 2021.

Dalam kegiatannya, gabungan personel dari Sat Tahti, Siwas, Sat Resnarkoba dan Si Propam serta petugas jaga Rutan Polresta Mataram turun tangan.

”Ini untuk menciptakan kenyamanan, ketertiban serta mencegah adanya barang-barang yang tidak diizinkan ada di dalam Rutan Polresta,” kata Kasat Tahti Iptu Wahid Joni seperti dikutip dari situs resmi Humas Polri.

Petugas melakukan penggeledahan badan kemudian menggeledah setiap bilik atau kamar serta barang-barang yang dimiliki oleh tahanan.

Baca Juga: HUT NTB ke-63, Bang Zul Beberkan Keberhasilannya di Tengah Pandemi

Kegiatan berjalan kondusif, situasi aman terkendali serta tidak diketemukannya adanya barang-barang yang tidak diizinkan berada di Rutan Polresta Mataram.

Begitupula untuk penggeledahan terhadap tahanan wanita dilakukan oleh anggota Polwan Polresta Mataram berpedoman dengan SOP yang berlaku di lingkungan Polresta Mataram.

”Ke depannya kegiatan sidak akan lebih sering kita lakukan demi kenyamanan dan ketertiban di Rutan Polresta kita ini,” tutupnya.***

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini