Chechnya Siapkan 12 Ribu Tentara Dukung Rusia Lawan Ukraina Ramzan Kadyrov Desak Zelenskiy Minta Maaf

- 27 Februari 2022, 08:02 WIB
Konflik Rusia dan Ukraina sejak 24 Februari memasuki hari kedua pada JKumat pekan ini. Pasukan Chechnya siap membantu Rusia.
Konflik Rusia dan Ukraina sejak 24 Februari memasuki hari kedua pada JKumat pekan ini. Pasukan Chechnya siap membantu Rusia. /Tangkapan layar video Russia Today/

KLIKMATARAM- Hari kedua ketegangan Rusia dan Ukraina di mana militer Putin terus berusaha masuki Kota Kiev, di Grozny kota sejauh 4.000 km dari Moskow, bersiap 12.000 tentara pendukung Vladimir Putin.

Konflik Rusia dan Ukraina mendorong orang kuat dan pemimpin Chechnya Ramzan Kadyrov untuk mendukung Panglima Tertinggi, Vladimir Putin.

Sebagaimana diketahui ketegangan Rusia dan Ukraina masih berlanjut dengan reaksi Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy yang terus melawan.

Baca Juga: Aset Indra Kenz Belum Disita, Polisi Usut Aliran Dana dari Aplikasi Binomo

Meskipun sempat merasa ditinggal negara Barat yang berjanji memberi dukungan.

Dilansir dari National Herald India yang mengutip jaringan televisi Russia Today, pada hari Jumat 25 Februari 2022, sebanyak 12.000 sukarelawan lokal berkumpul di alun-alun pusat ibu kota Chechnya, Grozny.

Kadyrov mengatakan rapat umum itu diselenggarakan untuk menunjukkan dukungan mereka kepada Kremlin dan kesiapan mereka untuk membantu tujuannya.

“Ini adalah sukarelawan yang siap berangkat untuk operasi khusus kapan saja untuk mengamankan negara dan rakyat kami," kata Kadyrov dikutip Russia Today.

Namun demikian, tidak ada pasukan yang akan dikerahkan sampai Panglima Tertinggi Putin memberikan lampu hijau.

Halaman:

Editor: Muhammad F Hafiz

Sumber: National Herald India Russia Today


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah