Takut Ditangkap, Peserta Lomba Mural Kritik Polisi Sepi Peserta

- 30 Oktober 2021, 14:06 WIB
Kapolri Listyo Sigit saat pembukaan lomba mural kritik polisi .
Kapolri Listyo Sigit saat pembukaan lomba mural kritik polisi . /Pikiran-Rakyat/ Muhammad Rizky Pradila

“Saya sampaikan ke Pak Argo (Kadiv Humas Polri) umumkan bahwa tidak ada seperti itu, Polri tidak anti kritik sehingga kemudian naik 804 (peserta),” ujarnya.

Mantan Kabareksrim Polri itu pun menegaskan bahwa pihaknya sangat menjunjung tinggi kebebasan berekspresi. Apalagi kata dia, kebebasan itu memang dijamin dalam undang-undang.

“Tentu ini berbeda dibandingkan di era orde sebelumnya gimana pada saat reformasi maka kebebasan itu dibuka tentunya masyarakat bebas untuk melaksanakan, menyampaikan aspirasinya, ekspresinya, dalam segala bentuk dan itu kita hormati,” ucapnya.

Namum demikian lanjut Sigit, dalam mengungkapkan ekspresi ada hal-hal yang harus menjadi perhatian yakni tidak boleh mengabaikan kebebasan orang lain.

“Apalagi kalau ini terkait dengan bagaimana hak-hak orang lain juga tetap harus kita perhatikan,” tuturnya.***

Halaman:

Editor: Muhammad F Hafiz

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah