Gempa Bumi Magnitudo 5,0 di Halmahera Utara, Dinding Masjid Jebol

- 18 April 2022, 13:55 WIB
Dampak gempa Halmahera Halmahera Utara dinding masjid jebol.
Dampak gempa Halmahera Halmahera Utara dinding masjid jebol. /Facebook Daryono Bmkg

KLIKMATARAM - Gempa bumi terjadi di Kabupaten Galela Utara, Halmahera Utara, Maluku Utara, Senin 18 April 2022 pukul 10.04.58 WIB.

Gempa bumi tersebut bermagnitudo 5,2 dan dimutakhirkan menjadi 5,0 yang berlokasi tepatnya di darat.

Dikutip dari laman BMKG, episenter gempa terletak pada koordinat 1,97° LU dan 127,83° BT tepatnya di darat dengan kedalaman 116 km.

Baca Juga: Prediksi Starting Line Up Napoli vs AS Roma, Selasa 19 April 2022 Dini Hari

Gempa bumi yang mengguncang Halmahera Utara, Maluku Utara ini merupakan jenis gempa menengah akibat aktivitas subduksi Lempeng Laut Maluku ke bawah Halmahera.

Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa memiliki mekanisme kombinasi pergerakan geser dan naik (oblique thrust).

Gempa bumi ini dirasakan cukup kuat di Galela dalam skala intensitas IV MMI.

Baca Juga: Video Pemuda Kampung Masohi Bangunkan Warga Sahur Viral Hingga ke Negara Tetangga

Akibatnya menyebabkan banyak warga berlarian ke luar rumah untuk menyelamatkan diri.

Halaman:

Editor: Dani Prawira

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x