Banyak Event di NTB, Zulkieflimansyah Minta Pasokan Listrik Tercukupi, Begini Pernyataan PLN

- 29 Januari 2022, 08:02 WIB
Ilustrasi pasokan listrik yang diminta Zulkieflimansyah, Gubernur NTB agar tercukupi untuk berbagai event di NTB.
Ilustrasi pasokan listrik yang diminta Zulkieflimansyah, Gubernur NTB agar tercukupi untuk berbagai event di NTB. /pixabay/David Reed

KLIKMATARAM - Gubernur NTB Zulkieflimansyah, mewanti-wanti sekaligus mengingatkan agar pasokan listrik di berbagai event akan digelar di NTB harus aman. 

Hal tersebut disampaikan Zulkieflimansyah karena ketersediaan listrik menjadi salah satu hal yang paling vital, guna mendukung suksesnya berbagai kegiatan tersebut.

Menurut Zulkieflimansyah, adanya internasional event di NTB juga menjadi etalase nasional.

Baca Juga: Mendagri Tito Karnavian Ingatkan Gubernur Tak Salahgunakan Kewenangannya

“Seluruh perhatian tertuju ke NTB. Jadi harus dipersiapkan semua fasilitas dan infrastrukturnya,” katanya saat silaturahmi dengan pejabat lama General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB, Lasiran dan pejabat baru Sudjarwo, Jumat 28 Januari 2022.

Menurut Bang Zul, banyak event di NTB. Ada MotoGP, MXGP, IATC dan WSBK, maka listrik harus tetap menyala, tetap aman dan terjaga. 

"Pak manager, mohon untuk didukung berbagai event internasional tersebut," tambahnya. 

Baca Juga: Mengenal Sari Nila ‘Mama Rosa Ikatan Cinta’ Presenter Kondang dan Model Era 90 an

Sementara itu, Lasiran yang sebelumnya menjabat General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB, mengatakan bahwa untuk pasokan listrik menjelang tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika pada 13-15 Februari 2022, sudah aman.

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah