Untuk Gerakan Tanam Kopi di NTB, Sembalun dan Sekotong Dianggap Potensial Jadi Pilot Project

- 28 Januari 2022, 07:29 WIB
Untuk Gerakan Tanam Kopi Pengurus ASKI NTB sepakati Sembalun dan Sekotong menjadi pilot project. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan NTB Dani Mukarram (kedua dari kanan) berfoto bersama pengurus ASKI NTB.
Untuk Gerakan Tanam Kopi Pengurus ASKI NTB sepakati Sembalun dan Sekotong menjadi pilot project. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan NTB Dani Mukarram (kedua dari kanan) berfoto bersama pengurus ASKI NTB. /Facebook M Huzaini Areka II

KLIKMATARAM - Kementerian Pertanian menggalakan Gerakan Tanam Kopi atau GERTAK di seluruh Indonesia.

Kampanye Gerakan Tanam Kopi ini dilakukan demi menjadikan kopi asal Indonesia mendunia.

Di Nusa Tenggara Barat (NTB) pencanangan Gerakan Tanam Kopi ini disambut dengan antusias oleh para penggiat kopi yang tergabung dalam Asosiasi Kopi Indonesia (ASKI) NTB.

Baca Juga: Ini yang Dilakukan Polisi Terhadap 12 Pelajar di Mataram yang Menggelar Aksi Balap Liar

Mereka beraudiensi dengan Gubernur NTB Zulkieflimansyah untuk melaporkan tentang pencanangan gerakan tersebut.

Dan pada Rabu 26 Januari 2022 para Pengurus ASKI NTB bertemu dan berkoordinasi dengan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) NTB Dani Mukarram untuk merencanakan pelaksanaan gerakan tersebut pada lahan hutan milik Pemerintah Provinsi NTB yang dikelola oleh DLHK.

Baca Juga: Polres Dompu Amankan 5 Anggota Geng Senggol Dikit Gorok di Leher

Menurut data DLHK, NTB memiliki kawasan hutan seluas lebih dari 1 juta hektare.

Kemudian lahan produksi dan Hutan Kemasyarakatan (HKm) seluas 900 ribu hektare.

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini