Terungkap Pelaku dan Penadah Baterai Tower di Sumbawa Ternyata Ini Orangnya

- 18 Januari 2022, 12:56 WIB
Pelaku pencurian baterai tower di Sumbawa.
Pelaku pencurian baterai tower di Sumbawa. /Humas Polres Sumbawa

KLIKMATARAM - Tim Puma Sat Reskrim Polres Sumbawa meringkus para pelaku pencurian baterai tower pemancat senilai puluhan juta rupiah.

Para pelaku pencurian baterai tower di Sumbawa ini ditangkap pada Senin, 17 Januari 2022, pukul 17.00 Wita.

Para pelaku pencurian baterai tower di Sumbawa masing-masing berinisial DP usia 46 tahun, YWS 41 tahun, dan DK 38 tahun. 

Baca Juga: Aksi Heroik Ibu Pi Kepala Asrama ‘Snowdrop’ Ketika akan Ditembak Bun ok

Selain itu, polisi juga turut mengamankan dua orang pelaku penadah berinisial AR 45 tahun dan MS usia 51.

Kasat Reskrim Polres Sumbawa Iptu Ivan Roland Cristofel melalui Kasi Humas AKP Sumardi mengatakan kasus pencurian baterai tower yang dilaporkan hilang pada hari Jumat, 14 Januari 2022 lalu berhasil diungkap.

"Dari keterangan pelapor, ia mendapat informasi dari operator Telkom yang menginformasikan bahwa di TKP tepatnya di tower Telkomsel terdapat alarm atau sinyal pemberitahuan bahwa baterai tower telah hilang. Kemudian setelah itu dilakukan pengecekan oleh pelapor dan benar saja bahwa baterai tower di TKP sudah tidak ada," terang Sumardi.

Baca Juga: Duh Kasihan Anya Geraldine ‘Layangan Putus’ Jadi Sorotan di Pernikahan Vidi, “Awas ada Lydia”

Berdasarkan keterangan pelapor, polisi kemudian melakukan penyelidikan dan menemukan keberadaan barang bukti dari salah satu penadah MS.

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini