Rogoh Kocek Rp2,8 Miliar, Crazy Rich dari Grobogan Bangun Sendiri Jalan di Kampung Demi Kelancaran Mudik

18 April 2022, 07:22 WIB
Joko Suranto, crazy rich dari Grobogan yang memperbaiki jalan dari uang pribadi. /tangkapan layar TikTok Aguzbekti99

KLIKMATARAM – Menjelang tibanya waktu mudik lebaran tahun ini, seorang crazy rich dari Grobogan, Jawa Tengah punya cara sendiri untuk merayakannya.  

Setelah beberapa tahun menemui kesulitan saat pulang kampung, crazy rich yang juga pengusaha bernama Joko Suranto membangun jalan di kampung halamannya.

Kampung halaman crazy rich itu adalah Desa Jetis, Kecamatan Karangrayung, Kabupaten Purwodadi, Jawa Tengah di mana akses jalannya sudah lebih 10 tahun tidak diperbaiki secara maksimal.

Hampir sepanjang tahun jalan tersebut rusak parah, berlumpur, berlubang dan berbatu.

Baca Juga: Chelsea Hadapi Liverpool di Final Piala FA Setelah Kalahkan Crystal Palace di Semifinal

Jalan itu menghubungkan Desa Welahan, Desa Jetis dan Desa Ngampu. Jalan ini juga tepat berada di depan rumah saudara-saudara Joko Suranto dan rumah kenangan semasa kecilnya dari kedua orangtuanya yang sudah meninggal dunia.

Untuk membangun jalan sepanjang 1,8 km dengan lebar 4,5 meter tersebut, pengusaha real estate yang sekarang tinggal di Bandung itu pun merogoh kantong pribadinya hingga senilai Rp2,8 miliar.

“Rasa keprihatinan adik saya muncul ketika pulang kampong dan melihat kondisi jalan yang sangat memprihatinkan,” ujar kakak kandung Joko, Suharnanik yang juga menjabat sebagai Kepala Desa Jetis sebagaimana dikutip dari akun TikTok Aguzbekti99, Senin, 18 April 2022.

Baca Juga: Sinopsis Sufiyana ANTV Hari Ini: Dejavu, Saat Saltanat Angkat Panggilan Telepon Zaroon, Kaynat Memarahinya

Suharnanik juga menyebut selama ini keluarganya sudah sering memperbaiki kerusakan atau lubang jalan kabupaten itu dengan urugan batu atau tanah. Namun karena setiap tahun rusak dan becek. Akhirnya, keluarga berinisiatif untuk melakukan pembangunan beton.

Keluarga itu berharap dengan perbaikan jalan tersebut akan membantu perekonomian warga dan tidak lagi menimbulkan kecelakaan.

"Sekarang saja kita sudah merasakan pertumbuhan perekonomian. Warga antusias dengan beraktivitas di sepanjang jalan ini," kata Suharnanik lagi.

Baca Juga: Menjadi Latar Cerita Drama Korea Our Blues, Begini Pesona Pulau Jeju

Aksi Joko Suranto bersama keluarganya ini pun menyedot perhatian netizen dan sangat mengapresiasinya.

“Ini the real sultan, semoga Allah SWT membalas kebaikan Bapak Joko,” ujar netizen bernama Syaiful Rachman.

“Semoga makin banyak orang-orang sukses yang seperti beliau,” komentar Arista124.

“Semoga dicontoh oleh orang-orang kaya di Indonesia,” ujar Yusuf Lahai Roi.***

Editor: Dani Prawira

Sumber: TikTok

Tags

Terkini

Terpopuler