Menyikat Gigi Sambil Berdiri dengan Satu Kaki, Kenali 5 Manfaat Bagi Tubuh

- 16 Maret 2022, 18:42 WIB
Ilustrasi orang yang sedang sikat gigi
Ilustrasi orang yang sedang sikat gigi /Pexels/cottonbro/

KLIMATARAM - Menyikat gigi sambil berdiri nyaris semua orang melakukannya. Namun bagaimana kalau berdiri hanya dengan sebelah kaki dan yang sebelahnya lagi sambil diangkat? 

Ternyata menyikat gigi sambil berdiri dengan sebelah kaki memiliki banyak manfaat dibandingkan berdiri seperti biasa yang kita lakukan selama ini. 

Hal itu seperti diungkapkan seorang pakar kebugaran Rosalind Frydberg. Dia menganjurkan agar menyikat gigi sambil berdiri menggunakan satu kaki untuk melatih keseimbangan. 

Seperti dilansir dari laman PMJ News yang mengutipnya lewat FitandWell, Rabu 16 Maret,  instruktur kebugaran kelompok sekaligus spesialis penuaan di Life Time ARORA ini menjabarkan sejumlah manfaat latihan kesimbangan dengan menyikat gigi menggunakan satu kaki.

Baca Juga: Sinopsis Touch Your Heart NET TV Hari Ini: Yoon Seo Senang Dapat Pujian Jung Rok karena Bantu Menangkan Kasus

Berikut manfaat yang bisa Anda dapatkan jika rutin melakukan hal ini di saat membersihkan gigi. 

1. Membangun Keseimbangan dan Stabilitas
Menyeimbangkan tubuh dengan satu kaki sambil menyikat gigi membantu melatih otot-otot penstabil tubuh.

Frydberg menyebutkan otot-otot itu adalah adduktor (otot paha bagian dalam) dan abduktor (otot paha luar).

"Melakukan ini tanpa alas kaki juga membantu melatih otot-otot kecil di kaki dan memperkuat pergelangan kaki," ungkap Frydberg.

Halaman:

Editor: Muhammad F Hafiz


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x