Tips Mengejan Saat Proses Persalinan Normal ala Bidan Indi

- 27 Desember 2021, 10:27 WIB
Bidan Indi membagikan tips atau cada mengedan yang baik ketika ibu hendak melahirkan.
Bidan Indi membagikan tips atau cada mengedan yang baik ketika ibu hendak melahirkan. /Bidan Indi

KLIKMATARAM - Ada teknik yang perlu diperhatikan ibu saat melahirkan si buah hati. Teknik mengejan ini harus dilatih dan dipraktikkan nanti di saat masa persalinan normal.

Teknik mengejan ini dibagikan Bidan Indi agar ibu sukses dalam persalinan normal.

Menurut Bidan Indi, mengejan dilakukan saat pembukaan serviks lengkap (10cm).

"Jangan mengejan sebelum pembukaan lengkap karena ini akan membuat tenaga ibu terkuras dan berisiko membuat jalan lahir bengkak sehingga ibu tidak bisa melahirkan normal," kata Bidan Indi.

Selanjutnya ibu perlu mengambil posisi yang tepat dan nyaman. Posisi yang dianjurkan saat mengejan adalah posisi setengah duduk, miring ke kiri atau jongkok (seperti BAB), posisi jongkok cepat membantu turunnya kepala bayi.

Baca Juga: Begini Ucapan Menpora Saat Timnas Indonesia Raih Tiket Final Piala AFF 2020 Setelah Diremehkan Tim Lain

Jika ibu mengambil posisi setengah duduk, masukkan kedua tangan ke paha, tarik dan buka kedua kaki, buka jalan lahir selebar mungkin, lenturkan badan, jangan kaku, jangan malu.

Atur napas secara teratur, rileks dan perlahan (hindari bernafas cepat). Sejak hamil belajarlah cara mengatur pola nafas, agar saat persalinan ibu sudah terbiasa mengolah napas.

Cara bernapas yang bagus, yaitu menghirup napas panjang dan dalam dari hidung serta membuang napas dari mulut secara perlahan.

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini