Di Balik Derby Madrid: Atletico Madrid Ogah Beri Guard Of Honour untuk Real Madrid, antara Gengsi dan Hormat?

- 9 Mei 2022, 18:39 WIB
Di Balik Derby Madrid: Atletico Madrid Ogah Memberikan Guard Of Honour Untuk Real Madrid, Antara Gengsi dan Hormat?
Di Balik Derby Madrid: Atletico Madrid Ogah Memberikan Guard Of Honour Untuk Real Madrid, Antara Gengsi dan Hormat? /Instagram @diarioas/

KLIKMATARAM- El Derby Madrileno atau Derby Madrid antara rival sekota Atletico Madrid vs Real Madrid telah berlangsung dini hari tadi WIB.

Derby Madrid antara Atletico Madrid vs Real Madrid dihelat di Stadion Wanda Metropolitano. 

Derby Madrid tersebut berhasil dimenangkan oleh tuan rumah Atletico Madrid dengan skor tipis 1-0.

Baca Juga: Penantian 6 Tahun Atletico Madrid di Ajang La Liga untuk Kalahkan Real Madrid di Derby Madrileno

Pertandingan panas Liga Spanyol tersaji pekan ini dengan mempertemukan dua tim asal kota Madrid yakni Atletico Madrid vs Real Madrid yang bentrok dalam laga yang bertajuk El Derby Madrileno.

Laga panas ini digelar di Wanda Metropolitano pada hari Senin, 9 Mei 2022 dini hari tadi WIB. 

Namun Los Rojiblancos berhasil keluar jadi pemenang dalam laga ini dalam pertandingan yang berakhir dengan skor tipis 1-0.

Baca Juga: 5 Catatan Menarik Setelah Real Madrid Raih Gelar Liga Spanyol Musim ini

Gol kemenangan Los Rojiblancos tercipta melalui titik putih.

Yannick Carrasco sukses jadi eksekutor tendangan penalti ke gawang yang dijaga Andriy Lunin.

Yang menjadi sorotan dalam laga ini adalah pemain Atletico yang tak memberi guard of honour  untuk para pemain Los Blancos yang menjadi kampiun Liga Spanyol musim ini. 

Baca Juga: Real Madrid Juara Liga Spanyol Setelah Bungkam Espanyol di Santiago Bernabeu

Jose Maria Gimenez dan Jan Oblak Atletico memberi pembelaan atas hal tersebut.

Jose Maria Gimenez mengatakan bahwa mereka tak melakukan guard of honour untuk menghormati para fans yang hadir di Wanda Metropolitano.

Sedangkan Jan Oblak yang sekaligus kapten Los Colchoneros memberi pembelaan dengan pernyataan yang berbeda.

“Sebagai kapten, saya adalah salah satu orang yang tidak suka memberi atau menerima guard of honour”, kata kiper Timnas Slovenia tersebut.

Baca Juga: Berikut 3 Catatan Menarik Setelah Liverpool Kalahkan Villarreal di Semifinal Liga Champions

Guard of honour merupakan sebuah budaya di dunia sepakbola untuk memberi penghormatan bagi tamunya sekaligus para pemain yang menjadi juara liga.

Biasanya sebelum laga dimulai, para pemain tuan rumah akan berbaris di depan Lorong stadion menyambut tim tamu sekaligus sang juara sebelum memasuki lapangan.***

Editor: Dani Prawira

Sumber: Diario AS


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah