Gawe Besar! Logistik untuk MotoGP Mandalika 2022 Datang Bertubi-tubi

- 7 Februari 2022, 14:19 WIB
Truk pengangkut logistik MotoGP Mandalika 2022 yang datang di Pelabuhan Penyeberangan Nusantara PT Pelindo
Truk pengangkut logistik MotoGP Mandalika 2022 yang datang di Pelabuhan Penyeberangan Nusantara PT Pelindo /dok. Polres Lombok Barat

KLIKMATARAM - Untuk ajang MotoGP Mandalika 2022, Senin 7 Februari 2022 Pelabuhan Penyeberangan Nusantara PT Pelindo kedatangan lima truk logistik.

Logistik yang akan dipakai di ajang MotoGP Mandalika 2022 dan juga dipakai untuk pramusim itu dimuat dengan menggunakan KM Batulayar Surabaya-Lembar.

Adapun jumlah kendaraan yang muat logistik untuk ajang MotoGP Mandalika 2022 yaitu dua unit tronton memuat pallet drum. Sedangkan tiga trailer memuat kontainer kosong.

Baca Juga: Jangan Terulang Lagi! Sipadan dan Ligitan Lepas dari Indonesia karena Arsip

Kapolres Lombok Barat AKBP Wirasto Adi Nugroho melalui Kapolsek Kawasan Pelabuhan Lembar Iptu Irvan Surahman membenarkan hal itu.

“Jadi, sebanyak lima trailer masuh dini hari tadi, sekitar pukul 01.30 Wita, dengan muatan Logistik Sirkuit Pertamina Mandalika di Pelabuhan Penyeberangan Nusantara PT Pelindo,” ungkapnya seperti dikutip dari laman resmi Polresta Lombok Barat, Senin 7 Februari 2022.

Baca Juga: Jika Ada All of Us Are Dead Ada Season 2, Ini yang Paling Diharapkan Netizen Indo

Untuk mengantisipasi kemanan dan kelancaran bongkaran ini, jajaran Polsek kawasan Pelabuhan Lembar bersama personel Dit Polair Polda NTB, beserta stake holder lainnya melakukan pengamanan di lokasi.

“Kemudian untuk pergeserannya, mendapat pengawalan ketat dari Sat PJR, Dit Lantas Polda NTB, dengan tujuan Sirkuit Mandalika Lombok Tengah,” pungkasnya.

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini