MotoGP Mandalika Program Vaksinasi Pun Ikut Digeber

- 11 Januari 2022, 12:26 WIB
MotoGP Mandalika semua digeber termasuk program vaksinasi.
MotoGP Mandalika semua digeber termasuk program vaksinasi. /instagram.com/motogp

KLIKMATARAM - MotoGP Mandalika akan dihelat Maret 2022. Demi pelaksanaan olahraga balap motor terakbar di dunia itu, pemerintah pun menggalakan program vaksinasi.

Cakupan vaksinasi menjelang MotoGP Mandalika ditargetkan sebesar 70 persen bagi masyarakat di Pulau Lombok. Setelah target itu terpenuhi akan dimulai vaksinasi dosis lanjutan atau booster.

Berdasarkan kalender, MotoGP Mandalika atau Grand Prix Indonesia di Sirkuit Mandalika akan berlangsung di bulan Maret mendatang.

Tapi sebelumnya pada bulan Februari dijadwalkan tes resmi MotoGP di sirkuit tersebut.

Baca Juga: Jatuh ke dalam Sumur, Seorang Kakek di Lombok Timur Ditemukan Meninggal

Menurut Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Mataram sudah siap dengan vaksinasi dosis keduanya sudah 78 persen, Lombok Barat sudah 57,9 persen, Lombok Tengah 61 persen, Lombok Timur 57 persen, dan Lombok Utara 69 persen.

Dia berharap Januari, Februari, dan Maret, vaksinasi dosis ketiganya bisa dilaksanakan.

Pada seri MotoGP Indonesia bakal menjadi gelaran balap kedua setelah seri Qatar yang dilaksanakan pada bulan Maret 2022.

Jadwal MotoGP di Sirkuit Mandalika 2022 di Indonesia dimulai tanggal 18 Maret 2022 dan berakhir pada 20 Maret 2022 mendatang.

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini