Gagal Mencuri, Kepiting Perampok Ini Patahkan Stik Golf dengan Capitnya Lalu Kabur

- 5 Januari 2022, 19:07 WIB
Ilustrasi stik golf.
Ilustrasi stik golf. /Pexels/Kindel Media/

KLIKMATARAM – Seekor kepiting kepulauan Christmas Australia berhasil mematahkan stik golf dengan capitnya. Peristiwa itu terekam kamera video seorang pemain golf amatir.

Hewan itu dikenal dengan sebutan kepiting perampok karena punya kecenderungan mencuri.

Kepiting perampok bukan jenis yang populer di kepuluan Christmas, hewan berukuran jauh lebih besar dengan capit yang sangat kokoh bak capit tang.

Baca Juga: Jangan Ucapkan Kata Buaya Jika Melihat Hewan Ini, Sebaiknya Beri Nama Panggilan

Sedangkan hewan bercapit yang diketahui mendiami kepualauan itu adalah yang berwarna merah dengan populasi sekitar 50 juta ekor. Migrasi jenis ini menuju laut menjadi peristiwa yang ditunggu-tunggu para wisatawan.

Pemain golf yang merekam stik yang digunting capit itu bernama Paul Buhner. Saat itu dia menuju padang golf sekadar untuk berjalan-jalan bersama teman-temannya. Hari itu Paul tak main golf karena cedera bahu.

Pada saat menyaksikan teman-temannya bermain, Paul Buhner, ikutip dari Pikiran-Rakyat.com, merekam video seekor kepitng yang hendak mencuri.

Dalam rekaman yang diunggah di Youtube milik istrinya, terlihat hewan itu menyeret stik golf sedang berusaha memanjat tas seorang temannya untuk mencuri. Melihat kejadian itu, orang-orang pun berusaha menarik stik dari cengkraman si perampok.

Baca Juga: Bintang Snowdrop Kim Mi Soo Meninggal Dunia, Pihak Agensi Minta Publik Tak Berspekulasi

Halaman:

Editor: Muhammad F Hafiz

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini