Banjir dan Longsor di Lombok Barat, Bupati Perintahkan Semua Bawahannya Turun Membantu Masyarakat

- 7 Desember 2021, 07:46 WIB
Bupati saat mengunjungi korban terdampak banjir, bupati pun telah memerintahkan bawahannya untuk turun membantu
Bupati saat mengunjungi korban terdampak banjir, bupati pun telah memerintahkan bawahannya untuk turun membantu /diskominfotik lombok barat

KLIKMATARAM - Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid telah memerintahkan semua bawahannya, yaitu OPD di Lombok Barat untuk bergerak cepat turun membantu masyarakat yang terkena bencana banjir dan longsor.

Dia meminta agar semua OPD bersama instansi vertikal berkolaborasi dan turun langsung ke lapangan untuk membantu masyarakat yang terkena dampak banjir dan longsor.

“Saya minta semua OPD segera turun langsung ke lapangan bantu masyarakat,” ujarnya.

Hal tersebut disampaikan Fauzan Khalid saat memantau langsung lokasi bencana di kecamatan Gunungsari, Lombok Barat, Senin, 6 Desember 2021.

Baca Juga: Polda NTB Dirikan Dapur Umum Untuk Korban Banjir Lombok Barat

Ia memerintahakan semua kekuatan Pemda bergerak di lapangan membantu masyarakat yang tekena bencana di sejumlah kecamatan di Lombok Barat. Selain itu ia juga memerintahkan tim evakuasi untuk membantu masyarakat yang membutuhkan evakuasi terdampak banjir.

“Saya minta semua bergerak cepat untuk membantu masyarakat di lokasi banjir. Jangan ditunda tunda, harus segera,” perintahnya seperti dikutip situs resmi Pemkab Lombok Barat.

Fauzan mengatakan bahwa bencana banjir dan longsor ini disebabkan tingginya curah hujan akibat La Nina.

Baca Juga: Makanan Siap Makan Kebutuhan Mendesak Bagi Korban Banjir Gunungsari

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x