Termasuk Vanili Jadi Target Ekspor Nasional Sebesar Tiga Kali Lipat di 2024

- 23 November 2021, 08:18 WIB
Vanili kualitas ekspor
Vanili kualitas ekspor /Dedi-Prokopi Lobar

KLIKMATARAM - Semua komoditas pertanian yang berkualitas ekspor, seperti juga vanili diharapkan harus meningkat tiga kali lipat pada tahun 2024 nanti sesuai dengan target nasional.

Kepala Balai Karantina Kelas I Mataram, Arinaung menyebutkan Kementerian Pertanian (Kementan) RI telah memerintahkan balai karantina untuk berkoordinasi membantu pemerintah daerah, petani, dan pelaku usaha.

Tujuannya untuk meningkatkan kualitas ekspor yang ada di daerah, termasuk menjaga standar mutu serta menjamin keberlanjutan produksi serta membuka pasar ekspor.

Baca Juga: Entram Alat Rapid Test Buatan Anak-anak Muda Ini Segera Diproduksi Massal

Dijelaskannya, target Kementerian Pertanian tiga kali lipat ekspor pada tahun 2024. Untuk tahun 2020  targetnya Rp436 triliun, dan pada tahun 2024 ditargetkan sebesar Rp1.354 triliun secara nasional.

Sedangkan target untuk di Lombok sendiri tahun 2020 sebesar Rp2,7 miliar. Maka di tahun 2024 ditargetkan ekspor naik menjadi Rp8,57 miliar.

Di tahun ini, 2021 targetnya Rp3,3 miliar. Dan saat ini sudah melebihi medekati Rp5 miliar, melampaui target.

Baca Juga: Masih Ada Kekurangan Ajang Balap Motor di Sirkuit Mandalika Belumlah Sempurna

Bimbingan teknis (bimtek) ekspor vanili diadakan untuk mendukung gerakan tiga kali lipat ekspor (Gratieks) dari Kementerian Pertanian RI yang diselenggarakan oleh Balai Karantina Pertanian Kelas 1 Mataram.

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah