Tak Akan Bisa Nonton Langsung Idemitsu Asian Talent Cup Kalau Belum Melakukan Ini

- 23 Oktober 2021, 06:32 WIB
Para pebalap Idemitsu Asian Talent Cup
Para pebalap Idemitsu Asian Talent Cup /Dok. Diskominfotikntb/

KLIKMATARAM – Ada banyak syarat jika ingin menonton langsung balapan Idemitsu Asian Talent Cup (IATC) di Pertamina Mandalika International Street Sirkuit atau Sirkuit Mandalika.

Pertama kebersihan dan pemberlakuan protokol kesehatan yang ketat kepada seluruh penonton. Kedua penonton wajib hukumnya telah divaksin 2 kali. Ketiga melakukan rapid antigen. Dan, menggunakan Aplikasi PeduliLindungi.

Kalau itu tidak dilakukan, jangan harap bisa nonton langsung event ini.

Pihak Mandalika Grand Prix Association (MGPA) sendiri telah menyerahkan pelaksanaan event IATC sepenuhnya kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Nusa Tenggara Barat (NTB).

Syaratnya, Pemprov NTB diminta untuk bertanggungjawab terkait keamanan fasilitas di arena sirkuit. Juga menjamin kebersihan dan pemberlakuan protokol kesehatan yang ketat kepada seluruh penonton.

Event Idemitsu Asian Talent Cup (IATC) sendiri rencananya dilaksanakan pada tanggal 12-14 November 2021 di Pertamina Mandalika International Street Sirkuit.

Untuk mengantisipasi tinggi jumlah penonton yang hadir, Gubernur NTB H Zulkieflimansyah meminta agar standardisasi protap keamanan dan pemberlakuan protokol kesehatan pada event IATC disamakan dengan event World Superbike (WSBK).

Ini karena ada prediksi jumlah penonton IATC diperkirakan sebanyak 15.000 penonton. Mereka terdiri dari masyarakat NTB dan anak-anak SMA/SMK, dan santri di NTB.

"Ini wujud partisipasi, supaya kita tidak jadi penonton di tempat sendiri," ujarnya saat Rapat Koordinasi Persiapan Penyelenggaraan IATC, Jumat 22 Oktober 2021 di Pendopo Gubernur NTB.

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x