Mohamed Salah Resmi Perpanjang Kontraknya di Liverpool

2 Juli 2022, 19:18 WIB
Mohamed Salah dan Sadio Mane. / tangkap layar Instagram / /

KLIKMATARAM – Mohamed Salah resmi memperpanjang kontraknya di Liverpool FC. Pemain timnas Mesir tersebut dikabarkan memperpanjang kontraknya untuk waktu yang lama.

Dalam sematan akun Twitter Liverpool FC tertulis: “Our Egyptian King is here to stay,” artinya raja Mesir kami di sini untuk menetap.

Pemain yang telah memenangkan FWA Footballer of the Year dan PFA Palyer’s Player of the Year tahun 2021-2022 akan membela the Reds untuk waktu yang lama, walaupun belum ditentukan bilangan tahunnya.

Baca Juga: MTQ Tingkat Provinsi NTB Resmi Dibuka, Sejumlah Arus Jalan di Lombok Timur Dialihkan, Cek Jalur Mana Saja

Setelah lima tahun Salah berada di Liverpool dia memutuskan untuk diam. Sejauh ini salah sudah menyumbangkan 156 goal pada 254 penampilan dan 58 asist.

Dilansir dari liverpoolfc.com, Salah mengungkapkan kegembirannya telah memenangkan tropi dengan club (Liverpool). Menurutnya, itu adalah hari yang membahagiakan untuk semua orang.

“Itu membutuhkan beberapa waktu saja, saya sempat berpikir untuk memperbarui (kontrak), tapi sekarang semuanya sudah selesai, jadi kami hanya butuh fokus untuk ke depan (mengejar apa yang ditargetkan ke depan).”

Dia mengungkapkan, bahwa semua orang bisa melihat lima atau enam tahun kemarin, tim selalu berjalan (di deretan teratas).

Baca Juga: Kumpulan Resep Lengkap ala dr Zaidul Akbar Mulai Dari Atasi Flu, Batuk, Anti Pilek sampai Masalah Asma

Season terakhir kami menutup (musim) dengan memenangkan empat (juara). Tapi sayangnya minggu kemarin kami kehilangan dua tropi.

“Saya kira kami berada di posisi yang bagus untuk memperjuangkan semuanya. Kami memiliki kontrak baru. Kami bisa tetap bekerja keras, memiliki visi yang bagus, bersikap positif dan memperjuangkan semuanya lagi.”

Liverpool resmi mendatangkan Salah dari AS Roma pada Juni 2017, dan pemain Mesir ini telah memberikan dampak yang sangat besar, dia tercatat menghasilkan 44 goal pada semua kompetisi di musim debutnya.

Baca Juga: Kisah Seorang Budak Istimewa Karena Sholat Malam

Salah ketika di Liverpool memberikan dampak yang baik bagi skuad the Red. Beberapa kali  the Red memenangkan tropi, dan terakhir kemarin dia membela Liverpool di final liga Champion melawan Real Madrid di Kyiv, walaupun harus puas menjadi runner up.

Meski begitu, Salah telah bulat bersama tim Jurgen Klop untuk menguasai tantangan menyabet gelar liga Premier pada season depan. Mereka telah mengumpulkan 97 poin season kemarin dan hanya kalah sekali sepanjang musim.

Pria berusia 30 tahun tersebut sekarang ini menempati urutan ke sembilan dalam daftar pencetak  skor terbanyak sepanjang masa di Liverpool. Penandatanganan kontrak baru ini menjadi kesempatan baginya untuk menambah pundi-pundi goal-nya dan membawa Liverpool menjuarai tropi-tropi berkelas.

Baca Juga: Maxime Bouttier Tuai Pujian Warganet, Bintangi Ticket to Paradise dengan Julia Roberts dan George Clooney

Salah menambahkan: “Pesanku (untuk para fans Liverpool), semua pemain dalam tim ingin memberikan kemampuan terbaik pada musim berikutnya, mencoba untuk memenangkan semua tropi.”

“Seperti biasa, kalian stay di belakang kami dan memberikan kami semangat, dan saya yakin kami akan memenangkan lagi tropi (bersama).***

Editor: Yeni Irmaya

Tags

Terkini

Terpopuler