Pelatih Ungkap Oliveira Tidak Setuju Laga Melawan Islam Makhachev di Abu Dhabi

30 Juni 2022, 08:08 WIB
Oliveira dan Islam Makhachev /MMA News

KLIKMATARAM - Mantan pemegang sabuk juara kelas ringan UFC Charles Oliveira mengeluarkan pernyataan tidak akan melawan Islam Makhachev di Abu Dhabi.

Oliveira di perhelatan UFC 274 baru-baru ini mengalahkan Justin Gaethje. 

Meskipun menang melawan Justin Gaetjhe, gelar raja kelas ringannya dilucuti karena kehilangan berat badan sehari sebelum perhelatan.

Baca Juga: Ceballos akan Menghadap Ancelotti Sebelum Memutuskan Masa Depannya di Real Madrid

Mantan pemegang sabuk kelas ringan ini, sekarang menjadi pesaing nomor 1 dan diperkirakan akan bertarung untuk merebut kembali sabuk kelas ringan pada akhir tahun ini. 

Islam Makhachev petarung Dagestan merupakan sahabat dekat mantan juara kelas ringan UFC Khabib Nurmagomedov, petarung yang digadang-gadang menjadi penerus kejayaan Khabib Nurmagomedov.

Petarung dengan rekor kemenangan yang memukau berpotensi menjadi penantang Oliveira setelah 10 kemenangan beruntun yang diraihnya.

Meskipun berbagai komentar dari petarung UFC lainnya karena Makhacev belum mengalahkan petarung 5 besar di kelasnya.

Baca Juga: Romelu Lukaku Selangkah Lagi Gabung Inter Milan

Namun kedudukannya saat ini tidak bisa terbantahkan, setelah 10 kemenangan yang diraihnya, tidak ada yang lebih pantas dan masuk akal selain Makhacev yang cocok sebagai penantang selanjutnya. 

UFC kembali menjadwalkan Fight di Abu Dhabi untuk UFC 281 pada 22 Oktober nanti.

Pertarungan perebutan gelar antara Oliveira dan Makhachev telah diusulkan, tetapi pihak Oliveira dan timnya tidak ingin memberikan peluang tersebut bagi Makhachev.

Pada wawancara baru-baru ini dengan pelatih Oliveira, Diego Lima menjelaskan mengapa harus dijadwalkan di Abu Dhabi yang merupakan rumah bagi Makachev.

"Mengapa di 'rumah' Makhachev?" ujar Diego.

“Lihat Charles, lihat sejarahnya. Mengapa tidak membiarkan Charles kebebasan menentukan di mana lokasi yang tepat," kata Diego seperti dikutip Klik Mataram dari laman MMA News, Kamis 30 Juni 2022.

Baca Juga: Jersey Kandang Terbaru Timnas Indonesia, ‘Past and Future’!

"Mengapa kami tidak diberikan kesempatan untuk bertarung di Brasil," pungkasnya.

Pelatih mantan pemegang sabuk kelas ringan itu lalu menyampaikan tanggapan muridnya tentang tuntutannya.

"Sekarang, mengapa pergi ke Abu Dhabi bulan Oktober? Jauh lebih awal dari yang biasa, bahkan dua bulan lebih awal. Charles tidak mau bertarung di Abu Dhabi. Dan saya pelatih Charles, sangat setuju dengannya,” ungkap Diego.

Dana White, Presiden UFC sebelumnya mengatakan bahwa Islam Makachev harus melawan Dariush terlebih dahulu, sebelum bertarung dalam perebutan gelar.

Namun kenyataannya Dariush yang saat ini masih dalam tahap pemulihan dan tidak pasti kapan akan kembali bertarung.

Dalam hal ini masuk akal, pertarungan Oliveira dan Makhachev bisa terjadi, pertarungan ini juga menjadi pertarungan yang dinanti-nanti para penggemar MMA di seluruh dunia. Tetapi saat ini pengumuman resmi UFC belum dibuat. 

Jika Makhachev menginginkan pertarungan gelar melawan Oliveira, dia Makhacev harus mengalah pada tuntutan Oliveira.

Sehingga pertarungan antara keduanya dapat kita saksikan pada tahun ini.***

Editor: Dani Prawira

Sumber: MMA News

Tags

Terkini

Terpopuler