Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia AFC 2023

2 Juni 2022, 20:34 WIB
Jadwal Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Asia AFC 2023 Uzbekistan /Instagram @pssi/

 

KLIKMATARAM- Timnas Indonesia baru saja melakoni FIFA Match Day melawan Bangladesh.

Timnas Indonesia vs Bangladesh berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung pada hari Rabu, 1 Juni 2022.

Laga Timnas Indonesia vs Bangladesh ini berakhir dengan skor 0-0.

Baca Juga: Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U 20, Timnas U 19 Indonesia Optimis Lolos!

Timnas Indonesia beruji coba dengan Bangladesh dalam laga FIFA Match Day yang berlangsung di Stadion Si Harupat, Soreang, Bandung.

Namun skuad Garuda gagal meraih kemenangan atas skuad Bengal Tigers dengan laga yang berakhir imbang 1-1. 

Laga ujicoba ini sekaligus menjadi laga persiapan tim asuhan Coach Shin Tae-yong jelang kualifikasi Piala Asia AFC 2023.

Baca Juga: Inilah Logo Baru Timnas Indonesia, Terinspirasi dari SEA Games 1987!

Indonesia tergabung di grup A bersama Kuwait, Jordania, dan Nepal.

Kualifikasi grup A ini akan berlangsung di Kuwait yang berpusat di Jaber International Stadium.

Skuad Garuda akan memulai kualifikasi Piala Asia AFC 2023 ini pada tanggal 8 Juni 2022 mendatang. 

Baca Juga: Shin Tae-yong Sibuk! Berikut Jadwal Padat Timnas Indonesia Hingga Akhir Tahun 2022

Di laga perdana pada Rabu, 8 Juni 2022, skuad Garuda akan melawan tuan rumah Kuwait.

Kemudian pada hari Minggu, 12 Juni 2022, tim asuhan Shin Tae-yong akan berhadapan dengan Jordania. 

Tiga hari kemudian, Timnas Indonesia akan melakoni laga pamungkas melawan Nepal pada hari Rabu, 15 Juni 2022.

Tercatat Timnas Indonesia terakhir kali berlaga di Piala Asia pada tahun 2007 silam. 

Saat itu Indonesia sendiri berstatus sebagai tuan rumah dan gagal menembus fase grup.

Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Asia AFC 2023:

Kuwait Vs Indonesia | Rabu, 8 Juni 2022 pukul 23.15 WIB.

Baca Juga: Catat Tanggalnya! Berikut Jadwal Lengkap Timnas U 19 Indonesia di Toulon Cup 2022

Indonesia Vs Jordania | Minggu, 12 Juni 2022 pukul 02.15 WIB.

Indonesia Vs Nepal | Rabu, 15 Juni 2022 pukul 02.15 WIB.***

Editor: Dani Prawira

Sumber: PSSI

Tags

Terkini

Terpopuler