Meski Kalah dari Persebaya, Inilah Catatan Apik Bali United Setelah Juarai Liga 1

26 Maret 2022, 16:00 WIB
Bali United berhasil mengunci gelar juara Liga 1 musim 2021/2022. Ini catatan apiknya. /Tangkapan layar instagram/@baliunitedfc

KLIKMATARAM- Bali United melawan Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 Indonesia pekan ke-33.

Bali United vs Persebaya berlangsung di Stadion Ngurah Rai, Jumat, 25 Maret 2022.

Bali United kalah telak melawan Persebaya dengan skor 0-3.

Gol dari Bajul Ijo dicetak oleh Bruno Moreira melalui titik putih di menit 65.

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta Terbaru: Andin Putuskan untuk ke Psikolog, Tapi Ini Kata Keluarganya

Samsul Arif dalam laga ini mencatatkan brace yang ia cetak di menit 70 dan 81.

Serdadu Tridatu tak mampu membalas satu gol pun ke gawang yang dijaga oleh Ernando Ari Sutaryadi.

Hingga peluit panjang dibunyikan, pertandingan berakhir dengan skor 0-3 untuk kemenangan untuk klub yang berasal dari Kota Surabaya itu.

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta Terbaru: Ini Janji Nino pada Elsa Hingga Datang ke Lapas

Hasil ini bagi klub sepak bola asal Pulau Dewata menodai momen mereka menjadi Juara Liga 1 Indonesia musim 2021/2022 yang sudah dipastikan di pekan ke-33 ini.

Bali United dipastikan jadi juara Liga 1 musim ini setelah hasil imbang Persib vs Persik pada laga sebelumnya.

Persib yang menjadi pesaing terdekat Bali United di posisi kedua tak mampu lagi melampaui poin dengan sisa laga yang ada.

Baca Juga: Sinopsis Sufiyana ANTV Hari Ini Episode 21: Nadiem Beri Restu Saltanat Pergi Dengan Zaroon

Tim asuhan Stefano Teco Cugurra berada di pemuncak klasemen dengan 72 poin dengan Tim asuhan Robert Rene Albert berada di posisi kedua dengan 68 poin.

Dengan ini Bali United dipastikan back to back sebagai juara Liga 1 setelah sebelumnya menjadi kampiun di Liga 1 edisi sebelumnya musim 2019.

Sebelumnya perlu diketahui bahwa tidak ada Liga 1 musim 2020 karena pada saat itu sedang melonjaknya kasus Covid-19 di Indonesia.

Sehingga kompetisi digulirkan kembali di tahun 2021.

Baca Juga: Brasil Kalahkan Chile, Vinicius Cetak Gol Perdana Bersama Tim Samba

Bagi Coach Teco ini yang ketiga kalinya ia menyabet gelar sebagai juara liga kasta tertinggi Indonesia dengan 2 tim berbeda.

Sebelumnya pada tahun 2018 ia rengkuh bersama Persija Jakarta.

Serdadu Tridatu mencetak sejarah di dunia sepak bola Indonesia dengan menjadi tim pertama yang mampu mempertahankan gelar juara di era Liga Indonesia sejak 1994.

Baca Juga: 9 Tanya Jawab Ustadz Abdul Somad Mengenai Masalah Keislaman, Mulai dari Mertua Matre Sampai Urusan Teroris

Ini menandakan bagaimana kehebatan dari pasukan hasil racikan pelatih asal Brasil tersebut.

Sekali lagi, selamat kepada Bali United telah menjadi juara Liga 1 Indonesia musim 2021/2022.***

Editor: Dani Prawira

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler