4 Fakta Film 12 Strong Yang Akan Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini

1 Maret 2022, 15:00 WIB
Fakta-fakta film 12 Strong yang tayang di Biokop Trans TV malam ini. /Alcon Entertaintment/

KLIKMATARAM- Film 12 Strong yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini merupakan sinema bergenre aksi dan peperangan yang diambil berdasar kisah nyata dari buku karya Doug Stanton yang berjudul Horse Soldier.

Dalam sinema 12 Strong tayang perdana pada tahun 2018, dan diproduksi oleh Alcon Entertainment, Black Label Media dan Jerry Brukheimer Film serta didistribusikan oleh Warner Bross dan Lionsgate.

Film yang berjudul lengkap 12 Strong The Declassified True Story of The Horse Soldier tersebut ditulis oleh Ted Tally dan Peter Craig dan disutradarai oleh Nicolai Fuglsig.

Baca Juga: Sinopsis Film 12 Strong di Bioskop Trans TV Malam Ini, 12 Tentara Berkuda Vs Alqaeda

Diperankan oleh Chris Hemsworth, Michael Shannon, Michael Pena, Navid Neghaban dan deretan aktor lainnya.

Film berdurasi 129 menit tersebut, menceritakan Kapten Mitch Nelson dan timnya dalam melakukan operasi militer dan harus bertemu dengan Jenderal Abdul Rashid Dostum untuk menumpas Alqaeda di Afghanistan dengan cara berkuda.

Film yang diambil dari kisah nyata tersebut ternyata menyimpan sederet fakta yang wajib Anda ketahui dibalik proses produksinya, berikut Klik Mataram rangkum fakta-fakta tersebut.

Baca Juga: Konflik Rusia dan Ukraina, 99 WNI Dievakuasi, Ternyata Masih Ada 4 WNI di Kharkiv dan 9 WNI di Cherniky

Peristiwa Berdarah Qala-i-Jangi

Tidak semua cerita dalam buku tersebut ditampilkan sebagai adegan dalam film ini, pada awal kedatangan Amerika Serikat ke Afghanistan terjadi pemberontakan paling berdarah yang dikenal dengan peristiwa Qala-i-Jangi dan sempat akan di usut oleh Amnesty Internasional.

Rob Riggle adalah bawahan Letkol Bowers dikehidupan nyata

Rob Riggle berperan sebagai Letnan Kolonel Max Bowers, mantan komandan batalion dari Grup Pasukan Khusus ke-5.

Riggle merupakan seorang Marinir yang sebenarnya bertugas langsung di bawah Bowers dalam kisah nyata selama periode waktu yang sama dengan film tersebut. Menurutnya, Bowers "menyukai" keterwakilannya dalam film tersebut.

Baca Juga: Siklon Tropis ANIKA di Australia Picu Hujan Disertai Petir dan Kilat di Beberapa Daerah

Christ Hemsworth dan Elsa Pataky

Chris Hemsworth dan Elsa Pataky berperan sebagai pasangan dalam film tersebut. Dalam kehidupan nyata mereka adalah pasangan suami istri yang telah menikah sejak  tahun 2010 dan telah memiliki anak.

Michael Pena dan Michael Shannon Pernah Berperan Bersama

Michael Pena dan Michael Shannon keduanya muncul di film World Trade Center (2006), dengan Shannon berperan sebagai mantan Marinir yang muncul di lokasi untuk membantu upaya penyelamatan.***

Editor: Muhammad F Hafiz

Tags

Terkini

Terpopuler