Pejabat Pusat Ramai Mendatangi Lombok, Senggeger Sirkuit Mandalika Menjalar Sampai Jauh

- 20 November 2021, 12:08 WIB
Kawasan Mandalika yang di dalamnya ada Sirkuit Mandalika.
Kawasan Mandalika yang di dalamnya ada Sirkuit Mandalika. /ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi

KLIKMATARAM - Bagaimana Bang Zul harus membagi waktu? Bisa jadi ini pertanyaan masyarakat NTB yang terus melihat Gubernur NTB hampir tiada jeda menerima tamu. Seolah-olah para pejabat dari Jakarta dan Jawa sudah kena Senggeger Sirkuit Mandalika.

Keberadaan dunia sugesti yang sudah ada sejak manusia mengenal peradaban, lalu diistilahkan bervariasi di berbagai tempat. Di Lombok diistilahkan dengan Senggeger.

Senggeger dapat diartikan sebagai ritual yang dirafalkan dan digabungkan dengan berbagai rafal-rafal yang ditujukan kepada orang lain atau kepada siapa saja yang diniatkan.

Baca Juga: Agar WSBK Lancar Hujan di Mandalika Dialihkan, Tak Semua Setuju, Facebook Gubernur Dapat Protes

Pada konteks ini Sirkuit Mandalika diumpamakan sebagai makhluk yang dapat melepas Senggeger itu sehingga NTB dipandang sebagai daerah yang harus dikunjungi walaupun bisa jadi acara-acara para pejabat pusat dan pejabat-pejabat di Jawa bisa diadakan di lain tempat.

Namun karena kuatnya Senggeger Sirkuit Mandalika para pejabat itu pun mengalir datang.

Seketika setelah Jokowi datang meresmikan Sirkuit Mandalika seminggu yang lalu, sejak itu setiap hari tamu-tamu dari Jakarta seolah datang tiada berjarak. Kemarin Gubernur Jawa Barat Kang Emil langsung mendatangi Sirkuit Mandalika, nonton bareng dengan Bang Zul.

Tidak sekadar datang menonton, ia juga menawarkan gagasan perlunya memberdayakan masjid agar tidak hanya menjadi pusat ibadah umat, tetapi lebih jauh bagaimana supaya Masjid dapat menjadi pusat ekonomi masyarakat.

Baca Juga: Isaac Vinales dan Raffaele De Rosa Balapannya di Sirkuit Mandalika Wisatanya ke Benang Kelambu

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x