Wisata di 2 Desa Ini Dikenal Punya Taman Budidaya Bunga Edelweis

- 29 November 2021, 09:11 WIB
Taman Edelweiss di Bromo
Taman Edelweiss di Bromo /Instagram @ulfabinada

KLIKMATARAM - Ada dua desa yang dikenal punya wisata taman budidaya bunga edelweis di Indonesia. Dua desa itu adalah Desa Wonokitri dan Desa Ngadisari yang ada di Kabupaten Pasuruan.

Wisata Taman Budidaya Edelweis di Desa Ngadisari dan Desa Wonokitri, Kabupaten Pasuruan ini merupakan taman yang saat ini cukup menarik perhatian para pecinta bunga di Indonesia.

Bunga Edelweis yang hidup di dataran tinggi dengan suhu tertentu ini berada di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), tumbuh dengan subur.

Baca Juga: Bang Zul Dikukuhkan Jadi Ketua Umum Iluni UI NTB

Selain itu pengunjung TNBTS yang selama ini ingin selfie dengan tanaman edelweis tidak perlu bersusah payah naik ke gunung, tetapi cukup datang di hamparan edelweis di sini.

Budidaya edelweis ini bertujuan untuk melestarikan bunga edelweis sehingga nantinya masyarakat tidak lagi mengambil edelweis dari TNBTS.

Akan tetapi, bisa menggunakan bunga edelweis budidaya mereka untuk keperluan adat dan suvenir yang dijual ke pengunjung.

Taman ini mulai dikembangkan tahun 2017. Selain untuk memperkaya destinasi wisata Bromo, juga sebagai edukasi bagi masyarakat.

Baca Juga: Jangan Buang Air Bekas Rendaman Beras! Bisa Obati Sariawan Sampai Cegah Timbulnya Kanker

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah