Ekonomi Rakyat Desa Perlu Diakselerasi dengan Penguatan BUMDes

- 9 November 2021, 07:30 WIB
Gus Menteri menerima kunjungan Gusti Kanjeng Ratu Bendara.
Gus Menteri menerima kunjungan Gusti Kanjeng Ratu Bendara. /Facebook A Halim Iskandar

KLIKMATARAM - Menteri Desa PDTT, Abdul Halim Iskandar perekonomian warga desa perlu terus dikembangkan dan diakselerasikan dengan penguatan Badan Usaha Milik Desa.

Hal itu disampaikan Menteri Desa PDTT saat berdiskusi dengan Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta, Gusti Kanjeng Ratu Bendara di ruang kerjanya.

"Pada kesempatan ini kita berdiskusi tentang pengembangan ekonomi desa yang bisa diakselerasi dengan penguatan Badan Usaha Milik Desa," kata Abdul Halim Iskandar yang akrab disapa Gus Menteri ini sebagaimana dilihat KlikMataram di akun media sosialnya, Selasa, 9 November 2021.

Baca Juga: Tiket untuk Nonton WSBK di Sirkuit Mandalika Resmi Dirilis, Inilah Daftar Harganya

"Saya meyakini badan usaha level desa ini akan menjadi motor penggerak yang efektif bagi usaha lain di desa termasuk desa wisata di dalamnya," imbuhnya Gus Menteri lagi.

Dua tahun pandemi Covid-19 membuat banyak hal harus dibenahi, termasuk mengenai konsep desa wisata yang saat ini sudah menjadi ikon penting dalam pariwisata nasional.

"Desa wisata yang berbasis alam kini hendaknya diutamakan," kata Gus Menteri di hadapan Gusti Kanjeng Ratu pada hari Senin, 8 November kemarin.

Gus Menteri menjelaskan dalam proses pembenahan usaha-usaha di desa seperti pengembangan desa wisata itu, peran BUMDes sangat menentukan.

Baca Juga: Ingat Tubuh Butuh Istirahat 4 Jam Sekali Ketika Anda Mengemudi!

Halaman:

Editor: Dani Prawira


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah