Kumpulan Doa Hari Arafah

- 5 Juli 2022, 12:00 WIB
Kumpulan doa hari Arafah
Kumpulan doa hari Arafah /Tangkapan Layar Youtube Sufiyana ANTV/Klik Mataram/

KLIKMATARAM – Berikut ini adalah kumpulan doa di hari Arafah yang bisa dipanjatkan bertepatan saat jamaah haji wukuf di Arafah.

Doa hari Arafah dipanjatkan sehari sebelum Hari Raya Idul Adha atau bertepatan dengan hari Arafah. Biasang diiringi pula dengan puasa Arafah.

Doa adalah otaknya seluruh ibadah. Memanjatkan doa berarti memanjatkan pengharapan kepada Yang Maha Kuasa atas segala sesuatu, maka tidak ada yang terjadi dunia ini kecuali atas kehendak dan kekuasaan-Nya.

Baca Juga: Tips Berkomunikasi dengan Suami yang Temperamental Menurut Dokter Aisyah Dahlan

Sesuai dengan ketetapan Kementerian Agama (kemenag) 1 Zulhijah jatuh pada 1 Juli 2022. Maka dapat diketahui bahwa hari Arafah jatuh pada 9 Juli, karena dalam penanggalan qamariyah hari Arafah jatuh pada 9 Zulhijah.

Dikutip dari kitab Fadl ‘Asyr Dzil Hijjah (Keutamaan 10 hari Zulhijah) karya Imam al-Hafidz Abil Qasim Sulaiman bin Ahmad at-Tabaraniy (w. 360 H), pada bab ma yud’a bihi yaum arafah artinya bab apa (lafadz doa) yang akan dibaca pada hari Arafah, halaman 55 sampai 58.

Baca Juga: Keutamaan 10 Dzulhijjah, Ini Ulasan Singkat dari Kitab Karya Imam Thabrani

Buku tersebut ditulis runtut berdasarkan ilmu hadits, terdapat sanad hadits, lafadz tahamul wal ada, dan matan hadits. Klik Mataram akan meringkas dengan menyebutkan lafadz doanya saja pada tulisan ini, bagi yang ingin mengetahui secara lebkap silahkan merujuk pada kitab tersebut.

Adapun doa-doanya sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Yeni Irmaya


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x