Profil Rendi Jhon Pemeran Ricky Dalam Ikatan Cinta 'Cowok Medan yang Bercita-cita jadi Pilot'

27 Januari 2022, 16:17 WIB
Aktor Rendi Jhon pemain Ikatan Cinta yang merantau dari Medan kini sukses di Jakarta /instagram/rendijhonpratama/

 

KLIKMATARAM- Aktor Ikatan Cinta Rendi Jhon belakangan ini semakin populer dan digandrungi banyak penggemar.

Dalam sinetron Ikatan Cinta Rendi Jhon memerankan tokoh Ricky yang menaruh hati pada Elsa (Glenca Chysara). Dia jatuh cinta pada Elsa sejak keduanya masih duduk di bangku SMA.

Rendi Jhon terlibat dalam Sinetron Ikatan Cinta bersama Glenca Chysara yang belakangan ramai dibicarakan karena terlibat cinta lokasi.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 27 Januari 2022, Iqbal Akhirnya Mengakui Aksi Bejatnya Terhadap Jesica

Nama Rendi Jhon semakin populer ketika dia mengumamumkan kisah asmaranya ke publik dengan aktris cantik Glenca Chysara pemeran Elsa dalam sinetron ikatan cinta yang tayang di RCTI.

Aktor muda dan tampan ini mulai dikenal publik  lewat sinetron Diam-diam Suka. Dalam sinetron ini, Rendi berperan sebagai Aga.

Pemilik nama lengkap Rendi Jhon Pratama ini lahir di Medan, Sumatra Utara pada 1 Desember 1993. Cowok  berusia 28 tahun ini diketahui berzodiak Sagiatrius

Ayah aktor yang biasa disapa Rendi adalah seorang polisi di Medan bernama Aiptu Johny. Sedangkan Ibunya adalah Tina Br Sitepu. Dia merupakan anak kedua dari tiga bersaudara.

Aktor ini mengaku tidak pernah terpikir menjadi seorang artis. Karena cita-citanya sejak kecil adalah menjadi seorang pilot.

Keinginan menjadi pilot dikarenakan dia sering diajak jalan-jalan oleh orang tuanya sejak kecil.

Karir Rendi di dunia hiburan dimulai ketika masih duduk di bangku SMP. Saat itu dia ditawarkan menjadi model oleh sebuah Managemen agensi model di Medan.

Berbekal paras tampan dan tubuh atletis, dia pun mencoba terjun dalam dunia modeling. Pilihannya tak salah, karena dia sukses menjadi model hingga di bangku  SMA.

Sampai akhirnya ada event ajang pencarian bakat yang diselenggarakan di medan. Dalam event tersebut pemilik senyuman menawan ini ditawarkan ke Jakarta.

Setelah menyelesaikan SMA, Rendi memutuskan mulai merambah ke dunia seni peran. Awalnya orangtuanya tidak setuju Rendi menjadi artis di Jakarta.

Karena mereka mengkhawatirkan Rendi yang tinggal sendiri di tanah perantauan. Orangtuanya menginginkan Rendi kuliah di Medan.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 27 Januari 2022, Mama Rosa Curiga Ada Apa di Balik Pembebasan Dirinya?

Namun akhirnya dia menyakinkan kedua orangtuanya agar diizinkan ke Jakarta.

Sinetron pertamanya adalah Tendangan si Madun (2012). Setelah itu wajahnya wara-wiri di layar kaca dalam FTV. Ratusan judul FTV telah dibintanginya.

Kini namanya semaki berkibar setelah memerankan tokoh Ricky dalam Ikatan Cinta. Hubungan cintanya bersama Glenca membuatnya semakin menjadi buah bibir.

Baru-baru ini Rendi mengajak Glenca untuk menemui kedua orangtuanya di Medan. Di sana-keduanya menikmati wisata kuliner khas Medan. Mungkinkah itu pertanda keduanya akan segera melangkah ke jengjang pernikahan? Kita tunggu saja kelanjutan kisah cinta mereka.***

Editor: Muhammad F Hafiz

Tags

Terkini

Terpopuler