Efek Glitch Ghost Doctor dalam Proses Transfer Roh Rain ke Jasad Kim Bum

- 3 Januari 2022, 14:54 WIB
Serial Ghost Doctor yang menampilkan Rain dan Kim Bum.
Serial Ghost Doctor yang menampilkan Rain dan Kim Bum. /Tangkapan layar teaser tvN/

KLIKMATARAM – Dalam drama Ghost Doctor Jung Ji Hoon atau Rain yang memerankan dokter Cha Young Min, masuk ke dalam tubuh dokter Go Seong Tak yang diperankan Kim Bum.

Ghost Doctor yang tayang malam ini, Senin 3 Januari 2021 malam ini di saluran tvN, adalah serial komedi fantasi mengenai tertukarnya jiwa seorang dokter ahli bedah toraks berpengalaman ke dalam jasad dokter umum yang tak terkenal.

Sejumlah efek visual adegan Ghost Doctor cukup apik dikerjakan tim VFX (visual effect) drama ini. Dalam beberapa teaser yang sudah dirilis, teknik glitch dan digital composting banyak digunakan untuk mencapai efek visual natural dan realistis.

Baca Juga: Sinopsis Through The Darkness Kisah Analis Perilaku Kriminal Adaptasi Novel Nonfiksi Pengalaman Nyata

Sewaktu roh dokter Cha Young Min berpindah ke jasad Go Seung Tak, tubuh Go Seung tertolak ke belakang akibat derasnya gelombang menghujam menuju tubuhnya. Adegan itu digambarkan dengan efek glitch yang memukau.

Pusaran gelombang terlihat tertata sangat sempurna dan natural. Nyaris tak ada visual defects membuat teknik sinema drama ini layak ditonton.

VFX lainnya yang juga menarik adalah ketika Young Min menggerakkan tangan yang diikuti Go Seung Tak di luar kendalinya. Mereka berdua berada idi ruang berbeda, Go Seung seorang dokter serampangan yang tidak ahli, menangani sebuah operasi dengan kendali gerak tangan Cha Young Min dari tempat lain.

Adegan drama dimulai dengan kecelakaan mobil yang menimpa Cha Young Min si dokter ahli. Young Min yang mendekati ajal karena kecelakaan itu, dibawa ke rumah sakit dalam keadaan tubuhnya berlumuran darah.

Selama situasi kritis itu ada suara menggema “Roh yang berada di perbatasan hidup dan mati.” Saat bersamaan Cha Young Min yang terkejut langsung kebingungan dengan keadaan yang dia tak mengerti.

Halaman:

Editor: Muhammad F Hafiz


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini